Pelatihan ini menghadirkan narasumber yaitu Bapak Dr. Bambang Irawan, Dr. Geofakta Razali, Dr. Wulan Furie, Heru Sudinta SE, MM, Zakiah M.I.Kom, Aditya Nugroho M.I.Kom, Dedy Kusna U, MA, Aramia Fahriyah ST, MA, . Pengabdian masyarakat ini berfokus pada pelatihan public speaking untuk meningkatkan interaksi sosial. Serta Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi sosial dan keterampilan berbicara yang efektif. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa peserta meningkat dalam berbicara di depan umum, manajemen kegugupan, komunikasi sosial dan kepercayaan diri. Dari kegiatan tersebut dapat disimpulkan bahwa pelatihan public speaking berhasil meningkatkan interaksi sosial peserta, meningkatkan kemampuan public speaking, mengendalikan rasa gugup dan percaya diri. Kegiatan pengabdian ini memberikan manfaat yang signifikan bagi peserta dalam kehidupan pribadi dan profesional mereka.