Browsed by
Tag: LPPM

Focus Group Discussion (FGD) 26 April 2019

Focus Group Discussion (FGD) 26 April 2019

“Human Resources Saffety and Supply Chain Management to Gain Competitive Advantage in Business”

LPPM Institut STIAMI menyelenggarakan Focus Discussion Group/ FGD pada Jumat, 26 April 2019. FGD merupakan salah satu pertemuan ilmiah untuk menggali satu tema khusus. FGD kali ini bertema “Human Resources, Safety and Supply Chain Management to Gain Competitive Advantage in Business”. Sebagai narasumber dalam FGD ini adalah para peneliti dari Pakistan, yaitu Muhammad Saeed Shahbaz, Ph. D. dengan materi Identification, Assesment, and Mitigation of Supply chain Risks for Malaysian Manufacturing. Lalu, Mudaser Javaid dengan materi Human Resources Management in Telecom Pakistan serta Danish Memon dengan materi Occupational Safety and Health for Malaysian Manufacturing. FGD bertempat di Kampus Pusat Institut STIAMI, Jakarta berlangsung dari jam 09.00 hingga 11.30 WIB. Peserta dalam FGD ini terdiri atas dosen Institut STIAMI, dosen dari luar
Institut STIAMI, juga mahasiswa.
Penggunaan Referensi, Sitasi dan penggunaan Program Mendeley serta Emerald Insight 24 April 2019

Penggunaan Referensi, Sitasi dan penggunaan Program Mendeley serta Emerald Insight 24 April 2019

Tanggal  24 April 2019, bertempat di Perpustakaan Institut STIAMI, LPPM Institut STIAMI bersama Perpustakaan Institut STIAMI dan FIA – Fakultas Ilmu Administrasi Institut STIAMI mengadakan Workshop “Penggunaan Referensi, Sitasi, dan penggunaan Program Mendeley Serta Emerald Insight”.    Penggunaan Mendeley merupakan software pengelola referensi dan sitasi gratis yang disediakan oleh Elsevier. Juga sosiailisasi mengakses resources yang ada di Emerald Insight. Bertujuan ini untuk mengakses berbagai resources e-Journal maupun e-Books berkelas internasional. Mendeley dapat digunakan untuk mengelola dan berbagi artikel penelitian, mencari data penelitian, dan bekerja sama dengan author lain secara online. Mendeley dapat digunakan secara gratis dan tersedia dalam dukungan multiplatform (tersedia untuk OS Android dan iOS). Mendeley memberikan dukungan multiplatform akan memudahkan untuk mengakses jurnal yang  telah tersimpan di Mendeley Library melalui smartphone kapanpun dan dimanapun butuhkan.
Sosialisasi Hibah Penelitian Kemenristekdikti 23 April 2019

Sosialisasi Hibah Penelitian Kemenristekdikti 23 April 2019

Pada tanggal 23 April 2019, di Institut Stiami diadakan Acara sosialisai hibah penelitian Kemenristekdikti.  “Kemenristekdikti telah menerbitkan Panduan Edisi XII yang semakin mempermudah terlaksananya riset berbasis output”. Mengingat bahwa sudah banyak peraturan yang mendorong peneliti untuk melakukan riset berbasis output. Beliau juga mengharapkan sosialisasi ini dapat meningkatkan semangat peneliti untuk melakukan riset, meskipun dana penelitian dari pemerintah terbatas.
Workshop Kualitatif RESEARCH COLLEGIUM TRILOGI METODOLOGI PENELITIAN SOSIAL, pada 19-20 April 2019

Workshop Kualitatif RESEARCH COLLEGIUM TRILOGI METODOLOGI PENELITIAN SOSIAL, pada 19-20 April 2019

Salah satu hal penting dalam menjalankan fungsi Tri Dharma Perguruan Tinggi bagi dosen adalah melaksanakan penelitian dan mempublikasikan hasil pemikiran serta analisisnya tersebut.  Kemenristekdikti menekankan penilaian kinerja dosen yang berbasis penelitian dan pengabdian masyarakat yang dipublikasikan melalui karya ilmiah.  Berdasarkan hal tersebut, LPPM Institut Stiami menyelenggarakan Workshop Kualitatif RESEARCH COLLEGIUM TRILOGI METODOLOGI PENELITIAN SOSIAL yang berlangsung di el Royale Hotel Kelapa Gading, Jakarta, pada 19-20 April 2019.  Pemateri pada workshop ini adalah Prof. Dr. H. Burhan Bungin, B.Sc. S.Sos. M.Si. Ph. D.  Saat ini Prof. Burhan merupakan Dekan Fikom Universitas Ciputra,  Ketua Umum IQRA (Indonesian Qualitative Researcher Colloquium) serta penulis banyak buku-buku metodologi penelitian kualitatif. Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah dosen bukan hanya berasal dari DKI Jakarta saja,  melainkan juga dari luar DKI Jakarta, seperti Yogyakarta, Surabaya dan luar Jawa.   Setelah mengikuti pelatihan ini, diharapkan peserta mahir menggunakan metode penelitian kualitatif.
PENGAMBILAN DATA PENELITIAN, MALANG 1 – 4 APRIL 2019

PENGAMBILAN DATA PENELITIAN, MALANG 1 – 4 APRIL 2019

“Model Pelaporan Keuangan Entitas Bisnis Berbasis komunitas” (Studi Kasus Kampung Warna Warni, Kota Malang). Pada Tanggal 3 – 4 April 2019

Kampung Warna Warni  atau kampung Jodipan  terletak di bawah jembatan kereta api kota Malang dan terletak di wilayah aliran sungai Brantas. Kampung Jodipan telah menjadi desa wisata tematik yang penuh warna yang menarik ribuan pengunjung. Perubahan Kampung Jodipan yang penuh warna menggunakan Model Pemberdayaan Pengembangan Masyarakat Lokal di mana peran masyarakat lokal sangat penting.


Penelitian 1. “Kerangka Kerja Desa Wisata : Sebuah Rencana Pengembangan. 

Penelitian 2. “Model – model Desa Wisata di Pulau Jawa : Studi Komparasi.

Salah satu pendekatan yang dapat dipergunakan guna mengembangkan kegiatan pariwisata adalah konsep desa wisata dan ekowisata berbasis partisipasi masyarakat. Desa wisata dan Ekowisata merupakan kegiatan wisata yang memberikan dampak langsung terhadap kawasan wisata tersebut, serta berperan dalam usaha pemberdayaan ekonomi masyarakat lokal, serta mendorong dan pembangunan berkelanjutan. Sebagai contoh riset adalah Kampung Warna Warni  atau kampung Jodipan  terletak di bawah jembatan kereta api kota Malang dan terletak di wilayah aliran sungai Brantas. Kampung Jodipan telah menjadi desa wisata tematik yang penuh warna yang menarik ribuan pengunjung.

Pengambilan Data Penelitian, Malang 1- 4 April 2019

Pengambilan Data Penelitian, Malang 1- 4 April 2019

“Komparasi Model Desa Wisata Berbasis Komunitas di Desa Pujon Kidul, Malang, Jawa Timur” Pada tanggal 1 – 2 April 2019

Desa Wisata Pujon KidulMalang, Jawa Timur memang banyak berhasil mengintegrasikan segenap potensi desanya  untuk menjadi destinasi wisata yang unik dan menarik. Desa ini  menyediakan paket-paket wisata mulai dari cafe sawah, wisata berkuda, outbond, tracking di pegunungan, edukasi pertanian dan peternakan hingga homestay. Konsep memanfaatkan potensi alam, ekonomi dan budaya.  Dikemas sedemikian rupa sehingga menjadi destinasi tujuan wisata di daerah Batu Malang.

“Smart Village di Desa Wisata Kabupaten Malang” pada Tanggal 1 – 2 April 2019

Konsep desa pintar atau smart village, mampu mengembangkan potensi desa dengan memanfaatkan bentuk – bentuk  teknologi baik secara digital tools dan apps. Desa wisata yang menggunakan konsep Smart Village dalam pengelolaanya mengoptimalkan peran pemerintah, masyarakat setempat dan kelompok sadar wisata atau komunitas-komunitas  sehingga menciptakan desa wisata yang berbasis teknologi.
NVIVO 12 PLUS Advanced Level Workshop, 16 Maret 2019 – ( 5 )

NVIVO 12 PLUS Advanced Level Workshop, 16 Maret 2019 – ( 5 )

Tema Workshop  “Manajemen dan Analisis Data dengan NVivo 12 Plus” Advanced Level Workshop, Pengelolaan Data Riset Kualitatif dan Mixed Method (Angkatan 5) yang di selenggarakan pada, Hari/Tanggal  : Sabtu , 16 Maret 2019 (kampus pusat)  Pukul : 09.00 s/d selesai  Tempat  : Kampus Pusat,  Jl. Pangkalan Asem Raya No. 55 Cempaka Putih Jakarta Pusat 10530 Pembicara  : Agustinus Bandur, Ph.D (Dosen Senior Program S3 Doctor of Research in Management BINUS) – Penulis Buku NVivo 10. 11 Plus dan 12 Plus for windows –
Klinik Penulisan Proposal Hibah Kemenristekdikti 08 Maret 2019

Klinik Penulisan Proposal Hibah Kemenristekdikti 08 Maret 2019

Tema Pertemuan Ilmiah  “Klinik Penulisan Proposal Hibah Kemenristekdikti 2019″ ” yang diselenggarakan pada, Hari/Tanggal  : Jumat , 08 Maret 2019 (kampus pusat) Pukul : 09.00 s/d selesai  Tempat  : Kampus Pusat,  Jl. Pangkalan Asem Raya No. 55 Cempaka Putih Jakarta Pusat 10530 Pembicara  : Prof. Dr. sc. agr. Ir. Didik Sulistyanto, Reviewer Nasional – Hibah Kemenristekdikti
Sharing Session ke II “Dari Kita Untuk KIta” 22 Februari 2019

Sharing Session ke II “Dari Kita Untuk KIta” 22 Februari 2019

Sharing Session ke II “Dari Kita Untuk KIta” , Tema Public Speaking oleh : Ibu Wulan Furrie Lenggana, serta Teknik Ice Breaking dan MC  oleh : Ibu Redjeki Agoestyowati  yang di selenggarakan pada, Hari/Tanggal  : Jumat , 22 Februari 2019  (kampus pusat) Pukul : 10.00 WIB s/d selesai  Tempat  : Kampus Pusat,  Jl. Pangkalan Asem Raya No. 55 Cempaka Putih Jakarta Pusat 10530

NVIVO 12 PLUS WORKSHOP 12 FEBRUARI 2019 – ( 4 )

NVIVO 12 PLUS WORKSHOP 12 FEBRUARI 2019 – ( 4 )

Tema Workshop  “Manajemen dan Analisis Data dengan NVivo 12 Plus” Pengelolaan Data Riset Kualitatif dan Mixed Method (Angkatan 4) yang di selenggarakan pada, Hari/Tanggal  : Selasa , 12 Februari 2019 (kampus pusat)  Pukul : 09.00 s/d selesai  Tempat  : Kampus Pusat,  Jl. Pangkalan Asem Raya No. 55 Cempaka Putih Jakarta Pusat 10530 Pembicara  : Agustinus Bandur, Ph.D (Dosen Senior Program S3 Doctor of Research in Management BINUS) – Penulis Buku NVivo 10. 11 Plus dan 12 Plus for windows –